Senin, 27 Juli 2020

Rangkuman Tematik Kelas 6 Tema 4 Subtema 3 Globalisasi

Rangkuman Tematik Kelas 6 Tema 4 Subtema 3 Globalisasi


Rangkuman Tematik Kelas 6 Tema 4 Subtema 2 Globalisasi Semester 1 dengan judul subtema"Globalisasi dan Cinta Tanah Air". Rangkuman ini kami buat untuk mempermudah Guru, Orang Tua dan Siswa. Untuk memahami materi Tematik Kelas 6 Tema 4 Subtema 3 Globalisasi Semester 1.

Berikut Rangkuman Tematik Kelas 6 Tema 4 Subtema 2 Globalisasi :

1. Indonesia terkenal dengan surganya buah. Ada berbagai macam buah yang tumbuh subur di negeri nusantara ini. 

2. Impor adalah mendatangkan buah dari luar negeri ke Indonesia.

3. Buah yang didatangkan dari luar negeri itu bisa menjadi murah di sini karena buah tersebut didatangkan dalam jumlah besar. 

4. Pasar tradisional merupakan warisan budaya leluhur kita terdahulu. Mungkin, sudah sebelum masa penjajahan di Indonesia.

5. Banyak kapal-kapal asing berlayar ke Indonesia, karena ingin membeli rempah-rempah yang
terjual dipasar-pasar (tradisional). 

6. Pasar tradisional tidak akan berubah ciri khasnya secara total. Pasar tradisional tak boleh dilupakan!
  
7. Menteri ESDM kampanyekan ”Gerakan Aku Cinta 100% Indonesia”.

8. Gerakan cinta Indonesia memiliki arti sangat strategis, tidak hanya untuk menghadapi tantangan krisis ekonomi global, tapi juga untuk membangun kemandirian bangsa di bidang ekonomi. 

9. Potensi pasar dalam negeri sangat besar, dengan jumlah penduduk 230 juta dan hampir 50 persen terdiri dari penduduk berusia di bawah 29 tahun.  

10. Di era globalisasi ini, semakin banyak teknologi canggih yang ditemukan. Hampir seluruh penemuan tersebut menggunakan energi, khususnya listrik. 

11. Salah satu cara yang bisa kita lakukan adalah efisiensi pemakaian energi listrik di rumah, sekolah, perkantoran, atau tempat umum.  

12. Dalam pencak silat, serangan dapat juga dilakukan dengan menggunakan kaki. Serangan kaki lebih dikenal dengan tendangan. 

13. a) Tendangan lurus, yaitu tendangan yang menggunakan ujung kaki dengan tungkai lurus. 
b) Tendangan tusuk hampir sama dengan tendangan lurus, yakni mengarah ke depan, namun perkenaannya adalah ujung jari-jari kaki. 
c) Tendangan jejak disebut juga dorongan telapak kaki. 
d) Tendangan T hampir sama dengan tendangan lurus, yakni menggunakan sebelah kaki dan tungkai.

13. Teknologi hijau yang terus dibicarakan saat ini adalah Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS).

14. Mencintai tanah air adalah merupakan kewajiban setiap warga negara. 

15. Salah satunya bangga menggunakan produk dalam negeri.Dengan menggunakan produk dalam negeri, kita sudah turut berpartisipasi dalam pembangunan bangsa. 


16. Melestarikan batik sebagai warisan budaya bangsa adalah merupakan wujud cinta terhadap tanah air.  

Rangkuman Tematik Kelas 6 Tema 4 Subtema 2 Globalisasi

Rangkuman Tematik Kelas 6 Tema 4 Subtema 2 Globalisasi


Rangkuman Tematik Kelas 6 Tema 4 Subtema 2 Globalisasi Semester 1 dengan judul subtema"Globalisasi dan Manfaatnya". Rangkuman ini kami buat untuk mempermudah Guru, Orang Tua dan Siswa. Untuk memahami materi Tematik Kelas 6 Tema 4 Subtema 2 Globalisasi Semester 1.

Berikut Rangkuman Tematik Kelas 6 Tema 4 Subtema 2 Globalisasi :   

1. Di era globalisasi ini beragam benda sudah sangat mendunia, seperti bendabenda berikut:   


2. Lingkaran adalah kurva tertutup sederhana yang merupakan tempat kedudukan titik-titik yang berjarak sama terhadap suatu titik tertentu.

3. Kontingen Indonesia menduduki rangking pertama perolehan medali dari sepuluh negara yang mengikuti pesta olah raga terbesar di Asia Tenggara.

4. Lima emas, empat perak dan tiga perunggu, mengantar tim Indonesia menjadi juara umum pertandingan Pencak Silat di Sea Games ke 27 di Myanmar pada tahun 2013.  

5. SEA Games adalah ajang olahraga yang diadakan setiap dua tahun dan melibatkan negara-negara Asia Tenggara. 

6. Pencak Silat Indonesia tidak mungkin membawa tim pada kemenangan, jika keterampilan itu dipakai tanpa adanya kerjasama di antara anggota tim. 

7. Tanpa adanya sumber energi listrik kita tidak bisa bayangkan bagaimana jadinya kehidupan manusia di masa kini dan mendatang. 

8. Dampak dari pemborosan energi sebenarnya sudah kita rasakan dengan meningkatnya suhu global 

9. Yang akan menyebabkan perubahanperubahan yang lain seperti naiknya permukaan air laut, meningkatnya suhu bumi, hilangnya gletser, dan akibat-akibat lainnya 


10. Pemanfaatan listrik secara bijak di rumah tentu sangat diperlukan untuk menjaga keseimbangan kehidupan di bumi.

11. menerapkan budaya hemat listrik, artinya kita harus mulai jeli memilih peralatan listrik yang kita pakai. 

12. Di era global ini beragam produk buatan luar negeri dengan mudah bisa kita dapatkan tanpa harus berkunjung ke negara di mana produk tersebut dibuat. 

13. Contohnya produk-produk di bawah:


  
  

Rangkuman Tematik Kelas 6 Tema 4 Subtema 1 Globalisasi

Rangkuman Tematik Kelas 6 Tema 4 Subtema 1 Globalisasi

Rangkuman Tematik Kelas 6 Tema 4 Subtema 1 Globalisasi Semester 1 dengan judul subtema"Globalisasi di Sekitarku". Rangkuman ini kami buat untuk mempermudah Guru, Orang Tua dan Siswa. Untuk memahami materi Tematik Kelas 6 Tema 4 Subtema 1 Globalisasi Semester 1.

Berikut Rangkuman Tematik Kelas 6 Tema 4 Subtema 1 Globalisasi :

1. Produk-produk yang terdapat di sekeliling peta sering kita temui dalam kehidupan sehari-hari.

 
2. Produk tersebut diproduksi oleh negara tertentu.

3. Namun, produk tersebut dapat diperoleh di negara lain, misalnya mobil buatan Jepang, yang dapat juga dibeli di negara lain. 

4. Abad ke-21 merupakan abad globalisasi. Berbagai peristiwa dari berbagai belahan dunia dapat kita saksikan langsung.    bhsysr4s  kwsheruq ndgataq mdjIW CAREUDHHhdurn

5. Konversi energi listrik adalah perubahan energi listrik menjadi bentuk energi lain, misalnya: energi listrik menjadi energi gerak.



6. Seni batik berawal dari seni tradisional yang dibuat khusus untuk para petinggi keraton pada zaman kerajaan di Nusantara. 


7. Pada 2 Oktober 2009, UNESCO memberikan pengakuan dan mengesahkan secara resmi batik Indonesia sebagai warisan budaya dunia. 


8. Dalam sejarahnya, pulau Jawa merupakan titik awal perkembangan seni batik di Indonesia. 

9. Bahkan, beberapa tokoh dunia gemar mengenakan pakaian dengan motif batik Indonesia setelah mengenalnya sebagai tanda mata ketika berkunjung ke Indonesia. 

10. Misalnya, mendiang Nelson Mandela, mantan presiden Afrika Selatan, beliau kerap menggunakan batik Indonesia dalam kesehariannya.

11. Contoh batik pekalongan yaitu:


12. Berikut adalah contoh beberapa kemasan batik. 



13. Agar terlihat menarik, sekarang batik dikemas dalam berbagai bentuk. Ada kemasan yang berbentuk balok, silinder, dan kubus. 


14. Dewasa ini kita dapat dengan mudah menemukan berbagai produk dari Jepang, Korea, Cina, Amerika, Jerman, dan berbagai negara lainnya. Begitu pun produk Indonesia juga bisa ditemukan di banyak negara. 

15. Secara sederhana Globalisasi dapat diartikan sebagai proses masuknya ke ruang lingkup dunia (Kamus Besar Bahasa Indonesia 2011).

16. Globalisasi akan berpengaruh pada suatu bangsa, masyarakat, dan individu. 

17. Pengaruh yang ditimbulkan globalisasi, di antaranya: pendidikan, politik, ekonomi, sosial, budaya, serta pertahanan dan keamanan.

Rangkuman Tematik Kelas 6 Tema 3 Subtema 3 Ayo, Menjadi Penemu

Rangkuman Tematik Kelas 6 Tema 3 Subtema 3 Ayo, Menjadi Penemu


Rangkuman Tematik Kelas 6 Tema 3 Subtema 3 Tokoh dan Penemuan Semester 1 dengan judul subtema"Ayo, Menjadi Penemu". Rangkuman ini kami buat untuk mempermudah Guru, Orang Tua dan Siswa. Untuk memahami materi Tematik Kelas 6 Tema 3 Subtema 3 Tokoh dan Penemuan Semester 1.

Berikut Rangkuman Tematik Kelas 6 Tema 3 Subtema 3 Tokoh dan Penemuan :   

1. Thomas Alva Edison adalah salah satu ilmuwan paling terkenal karena beberapa penemuannya yang mampu membawa perubahan dalam kehidupan manusia di dunia.

2. Pada umur 21 tahun Edison menciptakan penemuan pertama yaitu perekam suara elektronik.  Tidak lama kemudian, ia juga menemukan  dan menyempurnakan mesin telegram yang secara otomatis mencetak huruf.

3.  Puncak penemuannya terjadi pada tahun 1879, yaitu lampu pijar.

4. Ia harus mengalami 999 kali kegagalan hingga akhirnya menemukan bahan tahan panas untuk lampu pijarnya. 

5. Listrik statis atau biasa disebut elektrostatik, bisa diartikan sebagai fenomena fisika yang memperlihatkan terjadinya tarik menarik  yang bersifat sementara.

6. Benda-benda yang memiliki muatan berbeda, yaitu muatan positif dan muatan negatif.

7. listrik statis dimanfaatkan untuk menyaring partikel-partikel gas yang tidak diinginkan sebelum dibuang ke atmosfer melalui cerobong asap, alat tersebut dinamakan filter elektrostatik. 

8. Halilintar atau petir adalah fenomena alam yang menunjukkan adanya muatan listrik statis dengan tegangan yang sangat tinggi.  

9. Benjamin Franklin ialah ilmuwan yang pertama kalinya pada tahun 1700 menemukan bahwa halilintar merupakan salah satu penerapan listrik statis dalam kehidupan sehari-hari.  



10. Prof. DR (HC). Ing. Dr. Sc. Mult. Bacharuddin Jusuf Habibie adalah Presiden ketiga RI yang menjadi kebanggaan Bangsa Indonesia.  


11. Beliau dilahirkan di Pare-pare, Sulawesi Selatan, tanggal 25 Juni 1936.       

12. Masa kecil Habibie dilalui di Pare-Pare Provinsi Sulawesi Selatan. Ia memiliki semangat tinggi pada ilmu pengetahuan dan teknologi.        
   
13. Ia melanjutkan SMA di Bandung dan prestasinya selalu menonjol terutama pada pelajaran IPA dan Matematika.    

14. selepas SMA beliau masuk di ITB (Institut Teknologi Bandung) kemudian mendapatkan beasiswa untuk melanjutkan kuliah di Jerman jurusan Konstruksi Pesawat Terbang. 

15. Habibie selalu menggunakan musim liburannya dengan bekerja mencari uang untuk membeli buku sebagai pendukung sekolahnya.

16. Tahun 1960, Habibie mendapat gelar Diploma Ing di Jerman. Ia bekerja di industri kereta api Jerman. Di tahun 1962, Habibie kembali melanjutkan studi di Jerman.

17. Tahun 1965 Habibie mendapatkan gelar Dr. Ingenieur dengan nilai sangat sempurna. 

18. Tahun 1968, Habibie mengundang 40 insinyur Indonesia untuk bekerja di
Jerman 
guna mempersiapkan keterampilan dan pengalaman untuk membuat produk 
industri dirgantara, maritim, dan darat di tanah air.

Rangkuman Tematik Kelas 6 Tema 3 Subtema 2 Tokoh dan Penemuan

Rangkuman Tematik Kelas 6 Tema 3 Subtema 2 Tokoh dan Penemuan


Rangkuman Tematik Kelas 6 Tema 3 Subtema 2 Tokoh dan Penemuan Semester 1 dengan judul subtema"Penemuan dan Manfaatnya". Rangkuman ini kami buat untuk mempermudah Guru, Orang Tua dan Siswa. Untuk memahami materi Tematik Kelas 6 Tema 3 Subtema 2 Tokoh dan Penemuan Semester 1.

Berikut Rangkuman Tematik Kelas 6 Tema 3 Subtema 2 Tokoh dan Penemuan :

1. Awalnya, manusia menggambar dan menulis dengan menggoreskan ujung pisau ke batang pohon.

2. Pada masa Romawi Kuno, sebilah logam tipis digunakan untuk membuat goresan pada batu dan lembar daun papirus.
3. Perkembangan pensil dimulai sejak ditemukannya grafit pada tahun 1564 di Borrowdale, Inggris. 

4. Pada mulanya, grafit hanya dibungkus oleh tali yang terbuat oleh kulit domba.

5. Kemudian, ditemukan cara untuk memasukkan grafit di antara dua bilah kayu yang dilubangi. Ketika itulah mulai dikenal alat tulis yang kini dinamakan pensil. 

6. Pensil mulai dibuat secara massal pada tahun 1662 di Nuremberg, Jerman.  mulai abad 19, Faber Castell, Lyra, Staedler, dan perusahaanperusahaan lain.  

7. Pensil adalah salah satu penemuan yang bermanfaat dalam kehidupan.   

8. Pertukaran informasi lebih lambat tanpa kehadiran media komunikasi yang mengandalkan listrik seperti televisi, radio, maupun komputer.   

9. Listrik dihasilkan oleh pembangkit dari berbagai sumber energi, seperti air, gas, angin, solar, dan panas bumi.   

10. Dari stasiun pembangkit, listrik akan melewati transformator penaik tegangan untuk kemudian dialirkan ke jalur transmisi melintas ke berbagai propinsi.  

11. Transformator yang ada di tiang-tiang listrik akan menurunkan tegangan sebelum listrik dialirkan ke rumahmu. 

12. Suling adalah salah satu alat musik tiup yang dimainkan di berbagai negara di dunia. 

13. alat musik suling  ini memiliki nama yang berbeda di berbagai negara. Suling, Seruling, Flute (Eropa), Fie (Jepang), Bangdi, Qudi, Xindi, Dadi (Cina), atau Bansuri (India, Pakistan, Bangladesh). 

14. Pada awal ditemukannya ribuan tahun yang lalu, suling terbuat dari tulang hewan yang diberi lubang. suling digunakan untuk berburu dan dalam kegiatan ritual pemujaan.

15. Sejak abad ke 16 suling dikembangkan menjadi alat musik tiup modern, cikal bakal suling yang kita temui saat ini.  

16. Salah satu tokoh yang terkait dengan alat musik tiup ini adalah Theobold Boehm, seorang peniup, pembuat suling dan komposer dari Jerman. 

17. Bermula dari tulang hewan, dalam perkembangannya, alat musik tiup ini lalu dibuat dari berbagai material, seperti gading, plastik, resin, dan logam. 

18. Selain suling, masih banyak penemuan alat musik lainnya, yaitu: pianika, gitar, marakas, tamborin, dan kastanget.  

19. contoh alat untuk membuat lampu lalu lintas sederhana yaitu:




20. Tes Kesegaran Jasmani Indonesia (TKJI) telah disepakati dan ditetapkan menjadi instrumen/alat tes yang berlaku di seluruh wilayah Indonesia karena TKJI disusun dan disesuaikan dengan kondisi anak Indonesia. 

21. Pull-Up bertujuan untuk mengukur kekuatan otot lengan dan bahu.

22. Contoh rambu-rambu lalu lintas;


  

MATERI

PENGHITUNGAN JAM KURIKULUM MERDEKA

  https://nihayatulamal.sch.id/berita-struktur-kurikulum-merdeka-tingkat-madrasah-ibtidaiyah-mi.html Struktur Kurikulum Merdeka Tingkat Madr...